Thursday, April 2, 2015

Astronomi 1

Mempelajari Langit
Kata “Astronomi” berasal dari dua kata bahasa Yunani, astron yang berarti “bintang” dan nemein yang berarti “menamakan”. Walaupun cikal astronomi berawal ribuan tahun sebelum orang-orang Yunani kuno mulai mempelajari bintang, ilmu astronomi selalu berdasarkan prinsip yang sama, yaitu “menamakan bintang”. Banyak nama bintang yang berasal langsung dari orang-orang Yunani karena merekalah ahli astronomi pertama yang membuat daftar sistematis dari semua bintang yang dapat mereka lihat. Pada sejumlah peradaban awal, letak bintang-bintang yang terlihat saling berhubungan ditetapkan dengan menyatukan bintang-bintang tersebut dalam gugus-gugus yang tampak membentuk pola-pola tertentu di langit malam. Salah satu dari gugus itu tampak seperti sungai yang berkelok sehingga diberi nama Eridanus, sungai besar. Gugus lainnya, yang menyerupai pemburu dengan sabuk cerah, disebut Orion, si pemburu. Bintang diberi nama sesuai tempatnya dalam pola dan diberi peringkat sesuai dengan kecerahannya. Misalnya, bintang yang paling terang pada konstelasi Skorpius disebut 𝛂 Scorpii karena merupakan “Mars yang lain” karena sinarnya berwarna merah dan menyerupai Mars, planet yang berwarna merah darah.

Mengamati Langit
Para astronom pertama adalah gembala yang mengamati langit untuk menemukan tanda-tanda perubahan musim. Malam-malam yang terang merupakan kesempatan untuk mengenali pola-pola yang sudah dikenal dan gerakan-gerakan benda-benda langit yang paling terang.

Mempelajari Bintang
Hampir setiap budaya mempelajari bintang. Pada masa “Kelam” di Eropa ilmu astronomi dilestarikan oleh orang-orang berbahasa Arab. Daftar bintang Yunani diperbaiki dan dimutakhirkan oleh seorang astronom Arab bernama Al-Sufi (903-986).

Astronomi Purba
Dengan mengamati gerakan berputar dari Matahari, Bulan, dan Bintang, para pengamat purba menyadari bahwa gerakan-gerakan yang berulang itu dapat digunakan untuk menunjuk waktu (guna memberintahukan jalannya waktu siang atau malam) dan kalender (untuk menandai pergantian musim). Monumen kuno seperti Stonehenge di Inggris dan piramida suku Maya di Amerika Tengah merupakan bukti bahwa komponen dasar dari astronomi berdasarkan pengamatan telah dikenal sejak paling tidak 6.000 tahun. Semua peradaban, kecuali beberapa di antaranya, percaya bahwa gerakan langit yang tetap adalah tanda adanya hal yang lebih besar. Fenomena gerhana matahari, misalnya, dalam beberapa peradaban kuno dipercaya sebagai peristiwa ditalannya matahari oleh seekor naga. Oleh karena itu, dibuatlah suara-suara keras untuk menakuti naga dan membuatnya pergi.

Menyusun Alam Semesta
Banyak pengetahuan kita tentang ilmu astronomi kuno berasal dari filsuf Yunani yang bermukim di kota Alexandria, Claudius Ptolemaeus (100-178M), yang dikenal sebagai Ptolemaeus. Ia adalah ilmuwan yang luar biasa, tetapi yang terpenting adalah ia mengumpulkan dan memperjelas pekerjaan para astronom besar sebelumnya. Ptolomaeus meninggalkan dua set buku. Almagest merupakan buku teks astronomi yang memberikan katalog penting dari semua bintang yang diketahui, mulai dari Hipparchus. Dalam Tetrabiblos, Ptolemaeus berbicara mengenai astrologi. Selama 1.600 tahun tidak ada sanggahan terhadap kedua buku ini. Untunglah kedua buku ini diterjemahkan ke dalam bahasa Arab kerena dengan runtuhnya Kekaisaran Romawi sekitar abad ke-4, banyak pengetahuan yang telah terkumpul itu hilang karena perpustakaan dihancurkan dan buku-buku dibakar.

Penyusun katalog bintang
Hipparchus adalah salah satu astronom Yunani terkemuka. Ia menyusun daftar lebih dari 1.000 bintang dan mengembangkan ilmu trigonometri. Ia melihat langit melalui tabung untuk mengenali bintang secara terpisah karena pada saat itu teleskop belum diciptakan.

Bola Langit
Letak semua benda di angkasa diukur menurut koordinat langit yang khusus. Cara terbaik untuk memahami kartografi atau pemetaan langit adalah mengingat bagaimana para filsuf kuno membayangkan terbentuknya Alam Semesta. Mereka tidak mempunyai bukti yang nyata bahwa Bumi diam dan bintang-bintang serta planet-planet bergerak mengelilinginya. Mereka dapat melihat bintang-bintang mengitari sebuah titik di angkasa dan berasumsi bulatan Kristal atau bulatan bintang tetap karena bintang-bintang itu tampaknya tidak saling bertukar tempat. Koordinat angkasa yang kini digunakan berasal dari konsep lama itu. Bola bintang (langit) dan dunia (bumi) berbagi koordinat yang sama, seperti Kutub Utara dan Selatan, dan khatulistiwa.

Kegunaan Astronomi
Dengan semua alat teknologi modern yang ada sekarang ini, sulit untuk membayangkan bagaimana orang-orang di zaman dulu melakukan pekerjaan fungsional yang sederhana seperti menyebutkan waktu atau mengetahui di mana mereka berada di Bumi sebelum diciptakannya jam, peta, atau satelit navigasi. Satu-satunya alat yang ada pada saat itu adalah apa yang diberikan oleh alam. Kenyataan astronomi yakni jarak waktu hari yang related teratur, ketetapan gerakan bintang-bintang tetap, dan asumsi teori-teori tertentu seperti Bumi yang bundar, memungkin orang untuk mengatur kehidupannya. Dengan menghitung tinggi Matahari atau bintang-bintang tertentu, orang-orang Yunani Kuno melalui memahami bentuk dan ukuran Bumi. Dengan cara itu mereka dapat menentukan posisinya pada garis lintang. Dengan menggambar koordinat terhadap bola dunia, mereka dapat menentukan posisinya di permukaan Bumi. Dan, dengan mengatur penanda ukuran atau gromon, mereka dapat mulai menghitung waktu hari.  


Astrologi
Kata “Astrologi” berasal dari bahasa Yunani astron yang berarti “bintang” dan logos yang berarti “ilmu”. Sejak zaman Babylonia orang yang menatap langit yakni bahwa gerakan teratur benda-benda langit merupakan tanda adanya suatu tujuan kosmik yang besar. Para filsuf percaya bahwa jika mereka dapat mengungkapkan rahasia pesan-pesan tersebut dan memahami pola yang berpengaruh pada peristiwa masa lalu dan juga masa mendatang. Apa yang pada mulanya merupakan astonomi pengamatan, yakni mengamati bintang dan planet, secara bertahap menjadi astrologi yang kini menjadi bagian penting dari kehidupan banyak orang. Namun, tidak ada bukti bahwa bintang dan planet mempunyai pengaruh pada kepribadian atau nasib kita. Para astronom kini berpendapat bahwa astrologi adalah takhayul. 

 Sumber : Jendela Iptek - Balai Pustaka Jakarta

Monday, March 30, 2015

GAYA DAN GERAK

Dunia yang bergerak
Dunia disekeliling kita tidak pernah diam. Di kota-kota terlihat mobil dan truk belalu lalang di jalan raya. Di daerah pedesaan terlihat pesawat terbang melesat di udara. Selama berabad-abad ilmuwan-ilmuwan seperti Galileo, Newton, dan Instein telah menyelidiki dunia di sekeliling kita dan mereka menemukan bahwa dunia ini adalah tempat yang jauh lebih menakjubkan dan jauh lebih misterius daipada yang dikira, bahkan oleh Aristoteles.
Empat unsur
Aristoteles menyimpulkan bahwa ada empat wujud dasar materi, yang disebut unsur : tanah yang padat , air yang cair, udara yang berwujud gas, dan api yang panas. Dari penelitiannya tentang dunia alam ia menyimpulkan bahwa empat itu dibiarkan, masing-masing akan bergerak menuju tempat alaminya. Sebagai contoh, gelembung-gelembung udara yang ada di dalam air akan membumbung ke atas  dan tanah akan mengendap di dalam air. Gaya dihasilkan oleh unsur-unsur yang berusaha menemukan tempat-tempat alaminya itu.
Bola-bola Kristal
Dalam bukunya Meteorology , Aristoteles menjelaskan bahwa air, udara, dan api membentuk semacam kulit yang bulat yang membungkus Bumi. Di atas permukaan kulit itu terdapat serangkaian bulatan yang transparan, menopang bintang-bintang dan planet yang trus berputar di tempatnya. Diperkirakan bahwa bola-bola itu terbuat dari bahan yang kaku nening kayak keristal ,yang tidak terikat  oleh hukum-hukum  yang mengatur unsur-unsur bumi.
Lereng dan Baji
Bagaimana bangsa mesir  kuno mengangkat balok-balok batu besar untuk membangun piramida? Cukup mengherankan bahwa mereka menggunakan  mesin-bukan mesin canggih yang mempunyai roda,gir,dan sebagainya melainkan menggunakan mesin yang sederhana seperti bukan kayak mesin.semua mesin berhubungan dengan gaya,bagaimana menamba gaya guna gaya.ada mesin yang meneruskan gaya dari tempat ketempat lain.ad mesin yang menperbesar gaya sehinga usaha kecil menimbulkan efek besar .
Pembangunan piramida
Jalan menanjak berbentuk sepiral melingkari piramida seperti jalan melingkar-lingkar naik kegunung.jalan sepiral lebih jauh dari pada jalan lurus berate bahwa usaha yang diperlukan untuk mengangkat balok lebih kecil.
Roda dan sumbu
Roda adalah penemuan temuan yang sangat kuno, tetep berguna sekali. Roda tidak halnya digunakan angkut mengangkut. Jika berputar pada sumbu tengahnya,roda menjadi mesin yang dapat memindakan dan mengadakan gaya. Sebagaimana mesin, jarak kecil yang menempuh jarak jauh. Contoh tenaga air yakni kincir air.
Penaik air diciptakan Archimedes
Archimedes adalah salah seorang insiyur dan penemu terbesar pada zaman Yunani kuno. Ia adalah seorang pertama yang melakukan kajian ilmiyah mengenai mesin sederhana dan menggunakan pengetahuannya untuk membuat berbagai mesin. Namanya dikaitkan dengan alat pengangkat air alat pengangkat air ini adalah mesin sederhana dan bagian utamanya terdiri dari bidang miring yang dipasang pada corong didalam sebuah tabung. Dalam memutar alat ini, bidang miring itu berfungsi sebagai baji yang menangguk air.
Mengapung dan tenggelam
Ilmu Yunani Archimedes terkenal karena : prinsipnya. Prinsip ini menjelaskan mengapa ada benda yang mengapung dan mengapa ada pula yang tenggelam jika dimasukkan dalam cairan. Benda yang penuh berisi udara, seperti bola yang berongga kosong adalah pengapung yang baik. Banyak benda pejal misalnya buah apel juga mengapung. Pemahaman Archimedes yang pertama adalah bahwa benda pengapung disangga oleh gaya ke atas, yang mengacu ke daya apung atau tolak ke atas disebabkan oleh adanya tekanan cairan terhadap benda yang mengapung. Pemahaman yang kedua ialah gaya yang mendorong benda ke atas itu tergantung pada seberapa banyak cairan dipindahkan oleh benda itu. Maksudnya benda memindahkan cukup banyak cairan, benda itu mengalami tolak ke atas yang cukup kuat sehingga beratnya menjadi tersangga, oleh karena itu benda akan mengapung.
Pengungkit
Pengungkit adalah alat sederhana, terdiri tas sebuah batang kaku yang dapat berputar mengelilingi sebuah titik yang tetap. Titik itu disebut tumpuan. Pengumpil adalah sejenis alat pengungkit yang dipakai sebagai pengadaan gaya untuk mengangkat benda berat dengan menggunakan gaya yang lebih kecil, beban itu yang berada di salah satu ujung batang dapat diangkat dengan gaya yang lebih kecil. Pengungkit seperti itu dikatakan mempunyai manfaat mekanik yang positif. Untuk memperoleh manfaat itu pengungkit harus mengikuti kaidah yang berlaku bagi semua pengganda gaya yaitu usaha harus bergerak lebih jauh dari pada beban. Maksudnya usaha yang diterapkan pada ujung batang harus bergerak lebih jauh dari pada jarak yang ditempuh oleh naiknya batu.
Mengangkat
Alat yang digunakan adalah kerekan, kerekan adalah alat yang menggunakan tali yang ulang alik melalui roda-roda beralur atau lebih dari satu. Salah satu ujung itu diikat ke beban ujung yang lain ditarik untuk memindahkan atau mengangkat beban.
Masuk ke gir
Gir adalah sepasang roda bergigi yang saling bersambungan yang fungsinya meneruskan gaya dan gerakan pada suatu mesin. Empat jenis dasar gir adalah gir para-para, gir pendorong, gir siku-siku, dan gir cacing. Sepasang gir mempunyai dua roda yang bergigi yaitu roda yang lebih kecil berbutar lebih cepat dari pada roda yang lebih besar. Perbedaan kecepatan ini menghasilkan perbedaan gaya yang diteruskan rodah yang lebih besar. Berputar dengan gaya yang lebih besar, berdasarkan hal ini gir dapat digunakan untuk menambah atau mengurangi gaya disamping itu juga bisa mengubah kecepatan rotasi serta mengubah arah.
Mesin Rumit
Mesin yang sederhana merupakan bagian dari mesin yang rumit, mesin yang paling rumit pun terdiri atas pengungkit, gir, katrol, sekrup, roda, dan sumbu (as). Bagian-bagian yang sederhana ini saling dihubungkan melalui berbagai cara yang penuh akal sehingga terciptalah mesin-mesin, seperti mesin cetak, mobil, pengebor gigi, mesin fotokopi, dan penggiling makanan. Bagian-bagian dari banyak mesin rumit saling dihubungkan oleh serangkaian gir, pengungkit, sabut, rantai, dan poros transmisi. Digunakan juga engkol dan penghubung as (noken as) yang mengubah gerakan berputar menjadi gerakan maju mundur. Misalnya untuk menggerakkan jarum naik-turun pada mesin jahit.
Mesin pertanian
Mesin uap digunakan untuk menggerakkan mesin tumbuk dan untuk dipakai penggerak tali sabuk. Ikatan jerami gandum dimasukkan ke dalam penumbuk dari ujung atas. Karung ditempatkan di depan untuk tempat mengisi butiran gandum yang sudah terlepas dari jeraminya. Jeramin yang sudah tertumbuk itu dikeluarkan melalui elevator di ujung lain yang jauh.
Ilmu Gerak Galileo
Selama lebih dari 1500 tahun setelah Archimedes, ilmu pengetahuan mengalami sedikit sekali perkembangan. Namun, sedikit demi sedikit bermunculanlah gagasan-gagasan baru, terutama selama zaman Renaisans, yaitu zaman kegiatan intelektual besar di Eropa dari akhir tahun 1300-an sampai dengan 1600-an. Ilmuwan terpenting di akhir zaman Renaisans itu adalah Galileo Galilei dari Italia, yang lahir di Pisa pada tahun 1564. Ia mengkaji gagasan-gagasan Archimedes, khususnya mengenai penggunaan matematika untuk mengatasi masalah-masalah fisika. 
Ilmu Peluru Meriam
Kajian-kajian galileo mengenai benda bergerak telah memperluas wawasan. Ia meyadari bahwa gaya apapun,bahkan yang kecil,dapat menimbulkan benda bergerak. Dalam praktek friksi atau gesekan mencegah agar tidak digerakan oleh gayah kecil. Namun jika tidak ada gesekan atau dorongan atau tarikan yang terkecil pun akan meyebabkan benda bergerak. Galileo menyadari bawah suatu benda suda bergerak benda itu akan terus bergerak sampai ada gaya yang memberentikan nya. Galileo melanjutkan dengan mempelajari proyek-benda yang dilempar keudara lalu trus melayang habis itu akhirnya jatuh. Tombak, anak panah, meriam yang dilemparkan keudara adalah proyektil.
Alam Semesta Dengan Mekanisme Jam Menurut Newton
Isaac newton lahir pada tahun 1642,beberapa bulan meninggalnya Galileo. Ia adalah salah satu orang ilmuwan-ilmuwan terbesar di panjang masa. Isaac newton meneruskan karya Galileo dan mengakui “jika saya dikatakan melihat lebih jauh karena saya berdiri di atas bauh-bauh orang besar. Menurut newton, alam semesta ini berjalan seperti mesin jam dan di atur beberapa hukum yang sederhana. Seperti Galileo,newton menyadari bahwa matematika adalah bahasa sain, dan ia merumuskan hukum-hukum semesta yang mengatur gerak dan gravitasi secara otomatis. Hukum-hukum itu memeriksa bagai mana benda bergerak jika digerakan oleh gaya.
Hukum Newton Dalam Gerakan Nyata.
Hukum newton yang pertama menyatakan bahwa jika sebuah benda tidak didorong atau di tarik suatu gaya,benda itu akan tetap diam jika sedang diam atau bergerak mengikuti garis lurus dengan kecepatan yang tetap bila benda itu sedang bergerak. Cenderung benda untuk terus bergerak melalui garis lurus pada kecepatan tetap atau kecenderungan benda diam tersebut disebut inertia atau kelembapan. Hukum newton yang kedua menetap kan apa yang terjadi apabila suatu gaya bekerja pada suatu benda yang sedang bergerak, Hukum yang ketiga menyatakan bahwa suatu benda didorong atau ditarek ,benda itu akan mendorong atau menarik dengan kekuatan yang sama tetapi dengan arah yang berlawanan.
Gravitasi; Gaya Jarak Jauh
Gaya yang membuat jatuh ke tanah adalah gaya yang menbuat planet-pelanet yang memutari matahari. Pada tahun 1687 newton membuktikan didalam bukun
Gaya yang membuat jatuh ke tanah adalah gaya yang menbuat planet-pelanet yang memutari matahari. Pada tahun 1687 newton membuktikan didalam buku nya PRINCIPIA bahwa planet-planet mengitari matahari karena adanya gaya jarak jauh yaitu gravitasi yang menarik planet-planet ke matahari dan planet tergantung pada jarak diantara keduanya.sebuah planet yang jaraknya dari matahari dua kali jarak planet lain dari matahari mengalami hanya seperempat gaya ,jika planet itu lebih jauh gaya gravitasinya sepersembilan dan seterusnya.
Berat Ban Masa
Seorang astronout yang sedang berdiri di bulan yang mempunyai berat tubuh yang hanya seperenam yang beratnya dibumi. Hal ini dikarenakan oleh gaya grsvitasi yang bekerja terhadapnya,gaya gravitasi diplanet tergantung pada massa dan besarnya planet itu.gaya gravitasi dipermukaan bulan hanya seperenam di atas permukaan bumi,sehingga benda mempunyai berat 2,64 kali beratnya di bumi. Massa suatu benda adalah jumlah materi yang dikandung nya dan jumlah ini bersifat tetap.
Tabrakan
Bayangkara sebuah truk sedang melaju dijalan  sebuah mobil tiba-tiba muncul didepan truk itu dan tabrakan pun tidak dapayt di hindarkan. Sopir truk menginjak rem,tetapi hanya bisa melambatkan truk pada waktunya. Makin tingih kecepatan truk itu makin besar lah momennya dan makin susa untuk menghentikannya dengan kecepatan momentum sebuah benda tergantung pada dua hal,yaitu kecepatan dan massanya. Ada beberapa gaya-gaya yang membuat momentum total yaitu hukum konservasi momentum dan hukum ini berfungi semua benda yang bergerak.
Gesekan
Gesekan adalah gaya yang melawan gerak benda-benda yang saling bergesek ,gesekan terjadi karena permukaan benda tidak benar-benar halus atau licin bagaimana pun rata tempatnya. Semua permukaan terdiri atas bikit dan lembah,ketika puncak-puncak bukit mikroskopis dikedua permukaan benda itu sling bersinggungan puncak-puncak itu saling menempel seola-ola disambung dengan las. Hal ini membuat suatu benda sukar untuk meluncur diatas permukaan benda yang lain.
Energi
Menurut young,semua benda yang bergerak menpunyai energi karena bisa disuruh melakukan pekerjaan. Sebagai contoh,benda yang bergerak menarik kereta kecil. Dewasa ini benda yang bergerak kita sebut ‘energy kinetik’.insiyur wiliam rangkine dari sekotlandia menciptakan istilah ‘energy potensial’setengah abad youngki istila itu digunakan untuk mendeskripsikan energi yang dimiliki oleh beban yang terangkat.
Gaya Gabungan
Kebayakan benda mempunyai lebi dari satu gaya yang bekerja terhadapnya. Misalnya perahu layar yang melintasi laut yang digerakan oleh gaya angin yang mengembus layarnya. Ada gaya resistasi udara dan air yang memperlambat geraknya. Disamping itu berat perahu menarik kebawah,sedangkan gaya apung yang diberikan air mengangkat perahu itu.masi ada lagi gaya yang dihasilkan oleh lunas berat perahu itu,yang tujuannya untuk menjaga agar perahu itu tidak miring.pengaruh gabungan dari gaya itu disebut resultan,yaitu gaya tunggal yang mempunyai efek yang sama dengan efek bayak gaya yang bekerja pada suatu benda.
Tekanan Dan Aliran
Jika dua orang yang beratnya sama berjalan diatas salju yang tebal,yang satu menggunakan sepatu biasa dan yang lain menggunakan sepatu salju tungkai orang yang memakai sepatu biasa akan tenggelam lebi dalam dari pada tungkai orang yang memakai sepatu salju. Gaya dibawa sepatu biasanya terpusat dari pada gaya sepatu salju. Hal ini menunjukan pentingnya tekanan yaitu gaya persatuan luas,didalam bayak hal yang penting yaitu tekanan bukan gaya.
Ulang Alik
Apabila suatu pemberat digantungkan dari sebuah pegas dan sedikit didorong kebawah, pembarat itu akan menarik naik turun. Gerakan-gerakan ini disebut gerakan olak-alik kerkali-kali disebut osilasi atau vibrasi.
Getaran Raksasa
Frekfensi alami ini mengacu ke jumlah getaran yang dibuat suatu benda setiap detik jia benda itu bergetar.jika benda diberi dorongan satu kali ia akan melakukan bergetar pada frekuensi alaminya.namun benda itu akan berhenti kecuali digerakan secara teratur.
Membuat Gelombang
Energi tidak halnya terus menerus berubah bentuk saja energi juga terus menerus pinda dari satu tempat ketempat lain. Hal ini terjadi karena gelombang. Jika sebuah batu di jatukan ke kolam mula-mula batu bergerak jatuh itulah yang mempunyai energi namun sesaat kemudian daun yang jauh disisi batu yang jatuh akan bergerak naik turun ketika riak-riak kecil tiba padanya.
Berputar Melingkar
Seember air yang diayunkan memutar diujung tali tidak akan jatuh kalo ember itu digerakan cukup cepat.karena hal ini air trus bergerak mengikuti garis lurus dan karenanya mendorong ember yang menariknya memutar sehinga membentuk melingkar.cenderung trus bergerak mengikuti garis lurus ini ternyata menpunyai gaya yang bergerak keluar dari titik pusat lingkaran.
Berputar Seperti Sepiral
Kipas angin atau kipas pengering terus berputar walaupun listriknya dipadam kan. Seperti halnya benda yang bergerak benda yang bergerak mempunyai momentum. Haya hal ini momentum tum itu halnya mementum yang berputar bukan momentum sudut dan seperti halnya momentum linear momentum ini bertamba besar jika kecepatannya bertamba cepat, misalnya roda mempunyai massa yang sama tapi menpunyai titik pusat yang berbeda,roda yang besar mempunyai momentum yang besar pada waktu berputar.
Gasing
Gasing adalah permainan yang menarik. Gangsing berputar dapat berdiri diatas ujung pensil dan jika pensil itu digerakan paku gangsing yang tetap berputar tetep menuju arah yang sama hal ini karena gangsing menpunyai momentum sudut yang sama. Mementum ini tidak akan berubah kecuwali ada gaya yang berbeda yang bekerja terhadapnya mementum sudut selalu tersimpan tidak beruba
Batas Akhir Kecepatan
Pada tahun 1905 ILMUAN JERMAN ALBERT EINSTEN menemukan teori baru yang revolusioner, teori itu disebut teori khusus realitivitas dan membahas pengaruh gerakan kecepatan tinggi. Jika benda bergerak dengan kecepatan yang mendekati kecepatan cahaya kira-kira 300.000 km/ detik akal sehat tidak lagi dipakai lagi untuk pegangan.
Gravitasi Einstein
Menurut eintein ruwang angkasa berprilaku seolah olah berupa lembaran karet benda itu akan menyebabkan cengkungan. Sebuah bola kecil yang digelindingkan di atas lembaran karet iku akan dipengaruhi oleh adanya cengkungan itu dan karena itu akan menggelinding kearah benda berat tersebut begini lah cara kerja gravitasi menurut einstein.
Gaya-Gaya Dasar
Gaya-gaya yang tidak diketahui didalam kehidupan sehari-hari ternyata bekerja diantara partikel-partikel yang membentuk inti atom. Ini adalah gaya nuklir kuat dengan nuklir lemah,sekarang dimungkinkan melihat ada beberapa gaya dasar yang bekerja dialam semesta, yaitu gaya elektromagnetik gaya gravutasionl, serta gaya nuklir yang kuat dan yang lemah.


 Sumber : Jendela Iptek - Balai Pustaka Jakarta


Tuesday, March 24, 2015

Kunjungan SD Aisyiyah 1 Nganjuk




 Adik-adik dari SD Aisyiyah 1 Nganjuk untuk yang ke sekian kalinya berkunjung kembali ke PUSPA-IPTEK, berikut dokumentasinya...